6 Peluang bisnis dengan modal kecil yang dapat dilakukan dirumah





Pandemi saat ini masih berlangsung. Sudah hampir setengah tahun kita diharuskan untuk berada di dalam rumah. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadi nya covid-19 secara massal. Covid-19 telah merubah keadaan termasuk kehidupan ekonomi masyarakat. Banyak sekali kita mendengar bahwa banyak terjadi pemberhentiaan tenaga kerja akibat dampak dari covid-19. Mengapa hal ini bisa terjadi? Hal ini disebabkan karena tidak ada daya beli dan perusahaan nyaris mengalami penurunan produksi dan pendapatan.

Untuk itu, masyarakakat mencari alternatif  menyambung ekonominya dengan berbisnis. Namun tantangan berbisnis yaitu harus memiliki modal? Nah disini, penulis menguraikan tentang beberapa peluang bisnis dengan modal kecil yang dapat kita lakukan dirumah.


1.Les Privat

Untuk saat ini membuka les privat sangat dibutuhkan masyarakat diera pandemi. Kenapa? Hal ini disebabkan karena seluruh siswa saat ini sedang diwajibkan untuk belajar dirumah secara daring atau online.

Bagi kita yang mempunyai basic sebagai seorang guru atau mahasiswa yang menempuh kuliah jurusan pendidikan, bisnis ini memang sangat-sangat cocok. Terlebih bisnis ini tidak memerlukan modal yang cukup besar hanya membutuhkan keterampilan mendidik dan pemasaran.


2.Membuka jasa kursus online

Untuk bisnis ini hampir sama dengan membuka les privat. Bedanya, Cuma jenjang siswa nya saja. Kalau untuk les privat mungkin jenjang siswa yang mengkuti yaitu siswa yang duduk dibangku sekolah. Namun untuk siswa kursu online, jenjang siswa nya bebas. Malah yang sudah bekerja pun bisa mengikuti kursus online ini.

Kursus online berfungsi untuk mengembangkan sebuah bakat dan skill untuk digunakan pada dunia kerja. Bisnis ini tidak memerlukan biaya modal yang cukup besar, hanya membutuhkan sebuah skill yang mau dikursuskan dan promosi secara rutin.

3. Menjual Pulsa Elektrik

Untuk saat ini menjual pulsa elektrik hanya membutuhkan modal yang mungkin cukup minim, yaitu hanya Rp.1.00.000 saja. Banyak sekali provider pulsa elektrik yang menawarkan saldo awal hanya 100 ribuan saja. Sangat terjangkau bukan?

Terlebih lagi ada satu provider yang menerapkan sistem bonus setiap transaksi. Namun kita harus mencari member yang ingin menjual pulsa dan mendaftar melalui kita. Sangat lumayan, sudah modalnya kecil dapat bonus lagi. 

Jika anda berminat untuk menjual pulsa elektrik bisa chat disini


4. Makelar Properti Online

Aset atau harta yang wajib kita miliki saat ini ialah properti. Karena properti jika lama-kelamaan disimpan maka harganya akan semakin tinggi. Banyak sekali investor yang meletakkan modalnya di bidang properti.

Properti bisa menjadi salah satu investasi jangka panjang. Hal ini disebabkan semakin hari harga properti semakin tinggi. ini juga bisa menjadi peluang bisnis dengan modal kecil yang dapat kita lakukan dirumah.

Kita hanya membutuhkan skill digital marketing seperti membuat blog marketing, e-mail marketing dan juga copywriting di media sosial.



5. Jasa Pengetikan

Untuk anda yang tinggal di sekitaran kampus,sekolah, dan perkantoran. Bisnis jasa pengetikan merupakan bisnis dengan modal kecil yang dapat menjadi pilihan.

Yang anda butuhkan dalam bisnis ini adalah lokasi dan letak yang strategis dan selalu promosi.


6. Membuat content

Untuk saat ini media internet selalu dikunjungi banyak orang. Baik itu platform sosial media dan juga platform mesin pencari. Semakin lama orang berada didalam rumah maka orang tersebut semakin ingin update peristiwa yang terjadi. Hal ini dikarenakan untuk menghilangkan kebosanan dan kejenuhan saat berada dirumah dalam masa pandemi.

Ini menjadi peluang buat anda untuk berbisnis dengan modal kecil. Anda bisa membuat sebuah konten yang benar-benar berkualitas agar bisa mendatangkan visitor atau pengunjung di platform anda. 

Dengan mendapatkan pengunjung yang cukup banyak. Anda juga akan dapat keuntungan berupa financial. Pertama, anda bisa bekerja sama dengan adsense. Kedua, anda bisa membuka iklan di platform anda seperti di blog.



Nah mungkin itu saja yang dapat penulis uraikan mengenai 6 peluang bisnis dengan modal kecil yang dapat dilakukan dirumah. Untuk anda yang ekonomi nya terdampak covid-19, jangan khawatir masih ada alternatif untuk berbisnis dari rumah. Tanpa harus kemana-mana dan anda juga dapat menjaga diri anda serta keluarga anda.

Namun ingat! Peluang ini juga bisa dilakukan oleh berbagai jenjang seperti peluang bisnis dengan modal kecil untuk mahasiswa juga bisa, dan yang pasti peluang bisnis dengan modal kecil yang menguntungkan untuk kita sebagai pembisnis pemula. 


Masukan Emailmu Untuk Menjadi Visitor Premium Abida Massi