Penggalangan Dana bersama Komunitas Cakrawala Merah Putih
Komunitas Cakrawala Merah Putih |
pakendek11.com- Komunitas Cakrawala Merah putih
merupakan sekumpulan pemuda yang bergerak dibidang pecinta alam. Komunitas ini
berisikan sekitar 11 Anggota. Berdiri
sekitar tahun yang lalu yaitu bertepatan
pada tanggal 19 Juli 2019. Komunitas mempunyai visi dan misi, Visi : Menciptakan
serta bergerak bersama para pemuda Indonesia untuk menjadi pribadi yg memiliki
semangat kemanusiaan dan memberikan manfaat bagi semua orang, dan menjadi kan
komunitas yg memiliki solidaritas yg tinggi dan siap melakukan aksi sosial dan
edukasi. Misi : Mengeksplore tempat-tempat daerah tertinggal,terdepan dan
terluar Indonesia, Melakukan aksi sosial dan edukasi kepada masyarakat di
tempat yg di Eksplore ,Turut bersinergi bersama pemerintah, masyarakat, serta
mengajak para pemuda Indonesia demi terwujudnya Indonesia yg lebih baik.
Sesuai misi dan visi yang tertera,
Komunitas Cakrawala Merah Putih mengadakan aksi penggalangan dana yang nantinya
akan di salurkan ke Panti Asuhan Amal Jariyah, yang beralamat di Jalan Sekunder
C, RT/RW 28/09, Dusun Rasau Karya, Desa Rasau Jaya Umum, Kecamatan Rasau Jaya,
Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat.
Penggalangan Dana Aksi Sosial merupakan
sebuah kegiatan pengumpulan kontribusi secara sukarela dalam bentuk uang atau
bentuk sumber daya lain dengan meminta kesukarelaan dari Individu, Pemerintah,
dan Instansi lainnya.
Pada Jum’at (29/2/2020) malam. Komunitas Cakrawala
Merah Putih melakukan penggalangan
dana sebagai bentuk solidaritas aksi
kemanusiaan. Aksi penggalangan tersebut dilakukan disekitaran Water front Pontianak City dengan 7
orang anggota team yang berada untuk penggalangan dana.
“ Dana ini insya allah akan kami salurkan ke Panti Asuhan Amal jariyah yang berada di daerah rasau jaya. Panti tersebut mempunyai sekitar 43 orang anak laki-laki,” tutur Farhan selaku ketua Komunitas Cakrawala Merah Putih.
Ketua Komunitas Cakrawala Merah
Putih berharap kegiatan ini akan terus rutin dilakukan oleh komunitas ini agar
semangat untuk berbagi kesesama tanpa saling membeda-bedakan antara satu dengan
yang lain. Kegiatan ini juga bertujuan untuk
menyambung tali ikatan silaturrahmi antar Komunitas dan membangun rasa
kekompakkan sesama anggota Komunitas.